Mobile  

Cara Menjadikan Flash kamera handphone Android Sebagai Notifikasi

Cara Menjadikan Flash kamera handphone Android Sebagai Notifikasi
Cara Menjadikan Flash kamera handphone Android Sebagai Notifikasi

Cara Menjadikan Flash kamera Sebagai Notifikasi – Banyak diantara kita yang terkadang melewatkan panggilan, pesan singkat maupun berbagai pesan instan seperti Messeger, Whatsapp maupun BBM lantaran karena ringtone maupun notifikasi yang tidak terdengar oleh kita. Hal itu bisa terjadi saat handphone tidak sedang berada di tangan kita, saat kita mengemudi, atau lagi sedang mengerjakan sesuatu hal.

Sementara ini yang kita ketahui ada tiga jenis notifikasi yang bisa menyebabkan pengguna tidak mengetahui adanya panggilan maupun pesan yang masuk, yaitu : mode beebs, Mode berkedip dan mode bergetar. Nah untuk mengatasi hal tersebut tentunya bagaimana caranya membuat notifikasi bisa mengalihkan perhatian kita kepada handphone kita, salah satunya yang paling mencolok adalah Flash kamera yang berada di belakang handphone Android kita.

Baca Juga : Cara Mudah Menentukan Arah Kiblat Tanpa Aplikasi Di Smartphone

Apa bisa ? tentu saja dong. Tapi untuk bisa mengaktifkannya sebagai notifikasi kita memerlukan aplikasi tambahan yang harus kita instal pada handphone kita. Setelah kita aktfikan maka saat ada notikasi yang masuk pada handphone kita maka lampu flash kamera akan menyala. Sehingga hal tersebut akan memalingkan perhatian kita kepada handphone. Maka dengan cara ini bisa menjadi solusi atas notifikasi yang sering terlewatkan.

Caranya mudah tinggal anda download aplikasi Flash Notification for All App  di Play Store kemudian anda install, Aplikasi ini kecil sekali hanya sekitar 2,1 MB

Setelah anda install kemudian anda buka, Setelah aplikasi terbuka silahkan melakukan pengaturan di SETUP selanjutnya pilih Notification App dan pilihlah aplikasi apa saja yang ingin notifikasinya menggunakan Flash Kamera kemudian centang. Setingan anda sudah selesai.

Ada banyak sekali menu di setup yang bisa anda maksimalkan yang bisa anda atur di SETUP seperti pengulangan notifikasi dan lain sebagainya. Sampai disini postingan saya tentang Cara Menjadikan Flash kamera handphone Android Sebagai Notifikasi jika aplikasi ini kurang bagus menurut anda, bisa anda cari di Google Play aplikasi aplikasi Flash kamera handphone Android Sebagai Notifikasi, banyak sekali.

Baca Juga : Bukan Mobile Legend, Tapi Inilah Game Dengan 1 Miliar Download Di Google Play

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *