Mobile  

Cara Chat Di Whatsapp Tanpa Harus Simpan Nomer

Cara Chat Di Whatsapp Tanpa Harus Simpan Nomer
Cara Chat Di Whatsapp Tanpa Harus Simpan Nomer

Cara Chat Di Whatsapp Tanpa Harus Simpan Nomer – Whatsapp merupakan aplikasi populer saat ini dimana hampir semua orang menggunakannya. Aplikasinya sangat ringan dan memiliki fitur yang lengkap digunakan untuk media perpesanan termasuk mengirim berbagai jenis file seperti gambar, video, dokumen ke dalam chatingan

Para pengguna tidak hanya menggunakan sebagai komunikasi saja namun juga transaksi utamanya untuk jualan online. Namun yang perlu anda ketahui bahwa anda tidak bisa chatingan dengan nomer yang tidak tersimpan di whatsapp atau dikontak HP Anda.

Banyak orang menyangka chatingan di whatsapp tanpa menyimpan nomer adalah hal yang mustahil dilakukan. Tapi pada tutorial kali kami akan memberikan cara bagaimana Anda tetap bisa komunikasi dengan orang tersebut tanpa harus menyimpan nomernya.

Emang bisa? Iya dong. Anda juga tidak perlu melakukan install aplikasi apapun. Tinggal anda ikuti langkah langkah yang kami berikan di bawah.

Cara Chat Di Whatsapp Tanpa Harus Simpan Nomer

  • Silahkan buka aplikasi browser di HP Android
  • Kemudian silahkan anda copy pada alamat URL di browser teks di bawah :

https://api.whatsapp.com/send?phone=XXXXXXXXXX

Atau juga bisa yang lebih singkat

wa.me/XXXXXXXXXX

Tanda X = adalah nomer handphone Anda. Yang perlu menjadi perhatian dalam memasang nomer adalah adalah didepan menggunakan 62 Seperti :

https://api.whatsapp.com/send?phone=62823366550

wa.me/62823366550

  • Kemudian anda akan diarahkan ke Share On Whatsapp
  • Untuk lanjut chat silahkan klik tombol CONTINU TO CHAT
  • Maka Anda akan diarahkan ke chatingan nomer tersebut secara pribadi dan Andapun sudah bisa melakukan obrolan dengan nomer tersebut.

Akhir Kata

Saat ini whatsapp sudah menjadi  aplikasi chat universal yang sudah digunakan hampir semua orang.

Jadi berbagai hal tentang whatsapp sebaiknya Anda ketahui seperti cara chat di whatsapp tanpa simpan nomer di HP Android ini atau panduan lainnya yang bisa anda kunjungi disini. Dengan menguasainya tentunya anda bisa lebih maksimal dalam menanfaatkannya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *