Mobile  

Nokia 1, Ponsel Android Termurah Dari Nokia

Cara Mengetahui Lokasi Seseorang Melalui Whatsapp
Cara Mengetahui Lokasi Seseorang Melalui Whatsapp

Kendedeskomputer.comNokia 1, Ponsel Android Termurah Dari Nokia – Nokia memang di kabarkan ikut meramaikan persaingan smartphone dengan operating system android Go, yaitu platform khusus yang di desain Google untuk smartphone dengan spesifikasi rendah dan harga yang relative murah.

Rumor ini semakin kuat ketika belakangan ini muncul gambar handphone dengan brand Nokia yang di duga adalah produk Nokia dengan platform Android Go yang bernama Nokia 1. Dalam gambar itu terlihat dua desain yang berbeda, sepertinya HMD Global selaku pemegang brand masih mempertimbakan desain desain untuk produk terbarunya itu, entah nanti desain yang mana yang di gunakan setelah handphone ini meluncur, namun yang jelas konstruksi frame yang akan di gunakan nantinya terbuat dari logam dan body polikarbonat.

Nokia 1 kabarnya akan memiliki spesifikasi serupa dengan pendahulunya Nokia 2 dengan layar IPS LCD 720p, dengan RAM 1 GB dan 8 GB. Namun, harganya disebut bakal lebih murah di kisaran 80 euro (Rp 1,3 juta) dibanding Nokia 2 yang di bandrol dengan harga 120 Euro.

Sebagai perangkat yang menggunakan platform Android Go, Nokia 1 bakal menjalankan versi khusus dari sistem operasi Android 8 Oreo yang telah dimodifikasi agar lebih ringan. Tak cuma OS, untuk ponsel Android Go, Google pun turut menyiapkan versi khusus dari sejumlah aplikasinya yang juga lebih ringan dibanding versi “reguler”nya.

Aplikasi-aplikasi itu antara lain Google Go, Google Maps Go, Gmail Go, YouTube Go, G board, Google Assistant Go, serta Chrome dan Google Play dan sejumlah aplikasi penting lainnya.
Nokia 1 kabarnya akan meluncur pada bulan Maret 2018 mendatang. Apabila benar ada, ia akan menjadi perangkat Android Go pertama sekaligus smartphone termurah dari Nokia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *